Berbagai Minyak Atsiri dan AromaterapiBerbagai Minyak Atsiri dan Aromaterapi

PANDUAN AROMATERAPI

Pertanyaan tentang bagaimana bau-bauan memengaruhi kita telah dipelajari oleh ilmuwan dengan sangat mendalam, tetapi bahkan tanpa pengalaman atau pengetahuan ilmiah pun, sudah jelas bagi sebagian besar orang bahwa aroma tertentu begitu memengaruhi kita. Apakah itu parfum teman lama atau aroma masakan nenek yang khas, bau-bauan memiliki kekuatan untuk mengubah suasana hati kita.

Maka, tak heran jika aromaterapi menjadi sangat populer – menggunakan minyak atsiri beraroma dari tanaman untuk memengaruhi suasana hati dan merawat kondisi tertentu. Minyak atsiri dapat diambil dari berbagai bagian tanaman (bunga, akar, daun, tangkai, atau kulit) dan digunakan bersama dengan minyak dasar, lotion, atau diffuser.

Meski tidak dapat menggantikan kepuasan dan perawatan diri yang bisa Anda dapatkan di spa, menghadirkan minyak atsiri ke dalam rutinitas harian Anda di rumah dapat membantu Anda rileks, fokus, dan segar kembali ketika Anda memerlukannya. Praktisi aromaterapi menyarankan untuk menggunakan beberapa tetes minyak atsiri pada bantal Anda, menggunakan alat pembakar atau penguap, menambahkan minyak ke air mandi hangat, atau sekadar menggunakan produk yang dicampuri minyak atsiri. Tentu saja, penting bagi Anda untuk berhati-hati jika memiliki alergi, sedang hamil atau menyusui, atau pernah bereaksi buruk terhadap minyak atsiri sebelumnya. Minta nasihat dari praktisi medis sebelum mulai mencoba aromaterapi baru.

Bau-bau tertentu dalam aromaterapi sering dikaitkan dengan sifat-sifat tertentu. Aroma penyegar, misalnya, mencakup bau-bauan sitrus seperti jeruk, lemon, dan limau gedang. Ini membuat sabun mandi beraroma sitrus sangat tepat untuk mandi pagi dan lilin beraroma jeruk untuk sore yang lesu ketika Anda perlu pembangkit semangat. Peppermint juga umum digunakan sebagai aroma penyegar dan sering dipakai untuk mengobati sakit kepala ringan dan mual. Bau-bauan segar lain yang diyakini membantu mengobati penyakit ringan seperti mabuk kendaraan dan sakit kepala adalah kapur barus dan eukaliptus, yang juga digunakan untuk mengobati alergi. Keduanya dapat ditemukan di minyak obat yang secara tradisional digunakan di Singapura.

Aroma tidak hanya memengaruhi manusia – serangga pun merasakan efeknya. Citronella lazim digunakan untuk mengusir nyamuk dan dijadikan bahan obat nyamuk bakar dan obat semprot pengusir serangga. Jika Anda ingin berjalan-jalan dan menelusuri tempat-tempat menarik di alam terbuka Singapura, ada baiknya membawa botol pengusir serangga beraroma citronella di tas Anda. Aromanya cukup enak bagi kita, tetapi cukup kuat untuk mencegah gigitan serangga.

Untuk relaksasi dan ketenangan di akhir hari, pilih lavender, chamomile, dan sereh. Menambahkan beberapa tetes aroma ini ke air mandi di waktu malam, atau sekadar menggunakan bubuk atau body lotion beraroma, dapat membantu Anda tidur lebih nyenyak – terutama di tempat-tempat asing ketika bepergian. Untuk menciptakan suasana hati yang romantis, para ahli merekomendasikan mawar, melati, atau mur; dan agar rumah Anda beraroma hangat, mengundang, dan nyaman, nyalakan lilin beraroma kayu manis.

Tentu saja, ada kalanya Anda hanya membutuhkan spa, perawatan diri, dan waktu tenang sendirian, dan di waktu seperti itu, Anda dapat memanjakan diri dengan spa di sore hari, atau memuaskan diri sesuka Anda dengan spa mewah sendirian.