MING - KAM, 10.30 - 23.00
JUM - SAB, 10.30 - 23.30
Ini semua adalah persoalan bahan baku dan apa yang bisa Anda lakukan terhadapnya. Kami membuat sendiri semua bahan baku agar kami bisa bergerak maju dan melakukan sesuatu yang berbeda. Semuanya untuk yang individualistis, eksentrik, dan lain daripada yang lain.
Meskipun Bottega Veneta terus berkembang, kualitas yang mendefinisikannya tetap sama: keterampilan yang mengagumkan, desain yang inovatif, fungsionalits kontemporer, dan bahan baku dengan kualitas terbaik. Yang juga tetap tidak berubah adalah komitmen Bottega Veneta kepada studio-studio kerjanya, tempat para pengrajinnya yang sangat terampil mengombinasikan keahlian tradisional dengan inovasi yang menakjubkan.
Memang tidak dapat dipungkiri bahwa ada kolaborasi tak biasa dan cerdas antara pengrajin dan desainer di inti pendekatan Bottega Veneta terhadap kemewahan, yang disimbolkan oleh kulit anyam intrecciato yang menjadi ciri khas perusahaan ini. Pada musim panas 2006, dalam rangka memberi pengakuan pada pentingnya keterampilan pengrajin dan rapuhnya cara hidup yang tradisional ini, Bottega Veneta membuka sebuah sekolah yang berfungsi untuk melatih dan mendukung generasi baru pengrajin kulit.
Bab paling baru dalam sejarah Bottega Veneta dimulai pada Februari 2001, saat perusahaan diakuisisi oleh Kering, yang sebelumnya dikenal sebagai Gucci Group. Tomas Maier yang menjabat sebagai Direktur Kreatif bergabung pada bulan Juni tahun tersebut dan mempersembahkan koleksi pertamanya, Musim Semi-Musim Panas 2002, yang dengan cepat mendapat pengakuan kritis.
Dari awal, kepekaan perusahaan ini dikenal sempurna, mampu memuaskan indra, dan sangat personal, sesuatu yang dirancang untuk pelanggan yang kompleks dan percaya diri. Dalam tahun-tahun setelahnya, Bottega Veneta telah memasukkan beberapa tambahan menawan pada koleksinya, termasuk parfum, perhiasan, arloji, perabot, dan aksesori rumah, sembari terus menawarkan koleksi eksklusif dambaan yang berisi pakaian siap pakai, tas tangan, sepatu, barang berbahan kulit, kacamata, koper, dan hadiah.
Produk Bottega Veneta didistribusikan ke seluruh dunia, mencakup Eropa, Australia, Asia, serta Amerika Utara dan Selatan, tempat distribusi grosir untuk barang-barang dan pusat perbelanjaan terpilih dilengkapi dengan laju pertambahan jumlah butik yang dimiliki oleh Bottega Veneta. Butik yang dirancang oleh Tomas Maier dan dibangun sedemikian rupa untuk mengikuti standar ketat Bottega Veneta ini memungkinkan pelanggan untuk berbelanja dalam kemewahan, privasi, dan kenyamanan dengan tingkatan tertinggi. Butik-butik ini, sama halnya dengan produk-produk yang dipajang, merupakan cerminan dari warisan istimewa dan kualitas kelas wahid yang dimiliki Bottega Veneta.