Kumar Guilty [Advisory16]

  • Komedi

Pesan Tiket

Pengumuman:

Kebijakan kami akan diubah untuk mematuhi pedoman pemerintah segera setelah diumumkan. Tiket akan dijual berdasarkan Langkah Manajemen Aman (Safe Management Measures/SMM) jika berlaku.

Lihat bagian Sebelum Anda Pergi untuk informasi lebih lanjut.

Apakah Anda bersalah atau tidak?

... Lihat lebih banyak

Menyusul musim Kumar Unmasked dan Kumar Locks Down yang tiketnya terjual habis, Kumar Guilty hadir pada Juli ini dengan aksi humor hebohnya yang akan membuat Anda harus menghadapi hasrat serta keinginan terdalam dan tergelap Anda. Saksikan Kumar, dengan aksinya yang blak-blakan dan jujur, mengungkap rahasia dan hasrat Anda, yang pasti ingin Anda ketahui!

Sebagai komedian dan ikon lokal yang tidak asing lagi, Kumar menjanjikan pertunjukan heboh di Kumar Guilty.

Pegang poster Anda dan nyatakan – apakah Anda bersalah atau tidak?

PENAWARAN

false
Diskon 15% untuk Don’t Be Guilty Early Bird
  • Diskon 15% untuk Reserve A, B, dan C (Tidak Termasuk Reserve A Dress Circle dan Box)
  • Berlaku untuk semua pertunjukan kecuali Sabtu pukul 20.00
  • Berlaku mulai 16 – 28 Feb
  • Terbatas untuk pelanggan Early Bird, gunakanlah Kode Promo Early Bird

Sebelum Anda memesan

  • Saluran Penjualan:  Tamu disarankan untuk membeli tiket secara online.
  • Pembelian tiket secara online (termasuk paket pertunjukan) tidak memenuhi syarat untuk perolehan & penukaran Sands Rewards. S&K berlaku. 
  • Tentukan kategori harga dan jumlah tiket yang Anda butuhkan sebelum mengeklik masing-masing area.
  • Pilih jenis tiket Anda, kemudian tambahkan ke keranjang.
  • Setelah mengonfirmasi detail, masukkan detail pembayaran Anda, dan lanjutkan ke laman pembayaran.
  • Konfirmasi email dan tiket elektronik beserta detail acara akan dikirimkan kepada Anda.
  • Batasan usia: Individu berusia 16 tahun ke bawah tidak diizinkan masuk. Pengunjung berusia 17 tahun ke atas wajib membeli tiket masuk.

Sebelum Anda pergi

Apakah saya harus mendapatkan vaksin lengkap untuk menghadiri acara ini?

Tidak, tamu yang tidak divaksin atau tidak mendapatkan vaksin lengkap dapat menghadiri acara ini. 

Tidak. Penggunaan masker di dalam tempat acara adalah opsional untuk semua tamu.

Jika Anda tidak dapat menghadiri acara karena Anda merasa tidak sehat dan positif terjangkit Covid-19, atau merasa sehat dengan hasil tes positif, hubungi kami di box_office@marinabaysands.com atau +65 6688 8826 untuk meminta pengembalian dana.

Pengembalian dana diberikan berdasarkan kasus per kasus atas kebijaksanaan Promotor dan pengembalian dana tidak akan diberikan setelah acara dimulai.

Apabila Anda merasa kurang sehat, segera kunjungi tenaga kesehatan profesional untuk pemeriksaan lebih lanjut dan menyerahkan dokumentasi terkait yang membuktikan hal ini kepada kami, jika Anda meminta pengembalian dana. Beristirahatlah di rumah dan jangan menghadiri acara, bisnis, atau aktivitas apa pun.

Pintu dibuka 60 menit sebelum pertunjukan.

Makanan dan minuman tidak diizinkan di lokasi acara. Semua makanan dan minuman harus dibuang sebelum masuk.

Tempat penitipan barang akan tersedia untuk acara ini.

Dilarang keras memotret, merekam video, dan merekam audio selama pertunjukan. Dilarang keras membawa DSLR/Kamera dengan lensa yang dapat diganti ke dalam auditorium, dan kamera tersebut harus dititipkan di Tempat Penitipan Barang. 

Pengunjung dapat mengakses kamar kecil yang ada di lokasi selama acara. Kami menyarankan pengunjung untuk menggunakan kamar kecil sebelum memasuki lokasi acara guna menghindari antrean dan/atau waktu tunggu panjang. Harap diperhatikan bahwa Anda hanya dapat masuk kembali pada jeda yang terjadwal selama pertunjukan.

Marina Bay Sands adalah tempat acara bersertifikasi SG Clean serta telah meningkatkan frekuensi pembersihan dan disinfeksi di semua area umum dan permukaan yang sering disentuh.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai langkah keselamatan dan kebersihan Marina Bay Sands, bacalah https://www.marinabaysands.com/company-information/sands-clean-and-safe.html.

PERTANYAAN LAIN?

Hubungi +65 6688 8826 atau kirimkan email ke box_office@marinabaysands.com.