Omakase adalah gaya bersantap tradisional yang oleh sebagian pencinta kuliner dianggap puncak kuliner Jepang. Gaya ini berakar pada tradisi kuliner Jepang bernama kaiseki (懐石), yang dikembangkan berabad-abad silam sebagai cara untuk merayakan momen istimewa, seperti festival atau pernikahan, dengan makanan.
Saat ini, omakase dikategorikan sebagai bentuk seni sekaligus sains. Eksekusinya yang memamerkan kreativitas rumit sambil memaksimalkan potensi tiap bahan dengan menyeimbangkan cita rasa dan tekstur secara cermat tanpa membebani indra.